Keuntungan Bermain Futsal untuk Pemain Sepakbola Profesional

Posted By Fathur Rokhman on Wednesday, December 2, 2015 | 12:03 AM

Futsal adalah olahraga yang sangat terkenal dan paling disukai oleh masyarakat baik anak-anak, remaja, dewasa maupun orang tua. Tidak hanya orang-orang desa, kota dan orang kantoran, pemain sepakbola profesional juga ikut bermain futsal. Bermain futsal dapat memberikan beberapa kuntungan bagi mereka masing-masing.


Beberapa keuntungan yang dapat diperoleh dari bermain futsal untuk para pemain bola profesional misalnya:
  • Futsal dapat meningkatkan kualitas sentuhan terhadap bola
  • Meningkatkan kreativitas permainan dengan memanfaatkan ruang sempit untuk melewati lawan.
  • Meningkatkan kebugaran tubuh dan stamina, karena dalam futsal pemain dituntut untuk selalu bergerak mencari ruang dan menerima bola lalu dengan cepat mengopernya.
  • Futsal lebih aman karena dapat mengurangi terjadinya kontak dengan pemain lawan dengan pergerakan dan operan-operan cepat tersebut.
  • Yang jelas futsal lebih murah sehingga dapat dijangkau oleh semua kalangan.
Banyak pesepakbola dunia yang sekarang sukses ternyata mereka memulai karier sepakbolanya dari futsal dan selalu bermain futsal untuk meningkatkan skill permainannya. Misalnya Ronaldinho, Pele, Mata, Iniesta dan pesepakbola lainnya terutama yang berasal dari Brazil dan Spanyol karena futsal lebih berkembang di negara tersebut.

Manfaat atau keuntungan bermain futsal untuk selain pesepakbola atau atlet profesional tentu banyak sekali. Sekali anda mencoba bermain futsal mungkin belum terlalu terasa manfaatnya namun apabila anda sudah beberapa kali melakukan secara rutin misalnya tiga atau empat kali secara rutin, maka anda akan merasakan sendiri manfaat bermain futsal.
Blog, Updated at: 12:03 AM

0 comments:

Post a Comment